KLAIM PRODUK :
Tabir surya dengan 2 manfaat :
- Melindungi :
- Filter UVA & UVB (SPF 30, PA+++) mencegah pengaruh buruk sinar matahari serta Vit. E sebagai antioksidan.
- Melembabkan :
- Ekstrak Aloe Vera dan Pro Vit. B5 (Panthenol) menjaga kelembaban kulit.
- Mudah meresap, nyaman dan tidak lengket di kulit.
CARA PAKAI :
Usapkan tipis merata ke seluruh wajah dan leher 15 menit sebelum melakukan aktivitas di luar ruangan.
INGREDIENTS :
Aqua, Ethythexyl Methoxycinnamate, 4-Methylbenzylidene Camphor, Acrylated Copolymer, Propylene Glycol, Polyacrylamide, Butil Methoxydibenzoylmethane, Dimethicone, Cyclopentasiloxane, Phenoxyethanol, C13-14 Isoparaffin, Triethanolamine, Panthenol, Laureth 7, Aloe Barbadensis (Aloe Vera) Leaf Extract, Dimethicone Crosspolymer, Carbomer, Fragrance, Tocopheryl Acetate, Disodium EDTA, Triethylene Glycol, Dimethicone/Vinyl Dimethicone Crosspolymer, Dimethiconol, Potassium Sorbate, Sodium Benzoate.
PACKAGING :
Kemasannya berbentuk Tub dengan tutup flip-flop sehingga bisa dipastikan aman ya untuk dibawa kemana-mana dan keterangan produk pun lengkap di Tubnya👍
TEXTURES :
TEXTURES :
Untuk tekstur sunscreen ini karena memang bernama "Sunscreen Gel" jadi ya teksturnya ga cair-cair amat seperti yang terlihat di video atas tetapi juga ga terlalu padat.
FEELS & RESULTS :
Yang aku rasain pas pake sunscreen ini ke kulit aku sih rasanya sejuk gitu, sunscreen nya pun juga gampang menyerap, ga ninggalin "feel" lengket, dan wangi nya buat aku fine-fine aja.
Dan ini preview setelah udah lumayan lama di kulit aku. Kilapnya menghilang 💁
KESIMPULAN :
- Melembabkan kulit ✔️
- Mudah meresap ✔️
- Nyaman dan tidak lengket di kulit ✔️
REPURCHASE? nope
Well, ini sunscreen pertama yang aku punya dan sejauh ini aku pake memang cocok-cocok aja gada keluhan apapun, lagipula aku juga jarang pake sunscreen karena memang aku jarang beraktivitas yang terpapar sinar matahari terus-terusan jadi sunscreen ini masih banyak mungkin isinya. tetapi sehabis sunscreen yang ini habis mungkin aku akan mencoba produk baru. Sunscreen apa ya kira-kira yang wajib dicoba? komen dibawah yaa👇
Tidak ada komentar:
Posting Komentar